12.10.08

SAYUR ASEM TAUGE KEDELAI


BAHAN :

1 ltr air / kaldu

6 bh bawang merah, iris tipis

2 siung bawang putih, iris tipis

1 lbr daun salam

1 sdt garam

1 sdt gula merah

2 bh tomat, potong - potong

500 gr taoge kedelai, buang kulit kepala

2 sdm air asam jawa

CARA MEMBUAT :

1. Masak air sampai mendidih, masukkan bawang merah, bawang putih, daun salam, garam, gula merah, dan tomat, didihkan lagi.

2. Masukkan taoge, masak sampai setengah matang, tuang air asam jawa. Masak sampai mendidih dan matang, angkat.

Untuk 4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar