3.10.08

SAYUR ASEM KOMPLIT


BAHAN :

1 1/2 ltr air

200 gr tetelan daging sapi

2 bonggol jagung, potong - potong

200 gr nangka muda, potong - potong

100 gr kacang tanah

7 helai kacang panjang, ptong 3 cm

50 gr daun melinjo

2 lbr daun salam

2 cm lengkuas, memarkan

5 bh belimbing sayur

10 bh asam buah

HALUSKAN :

6 bh bawang merah

3 siung bawang putih

4 bh cabai merah

4 btr kemiri

1 sdt garam

CARA MEMBUAT :

1. Rebus air bersama tetelan daging sampai empuk.

2. Masukkan bumbu halus, jagung, nangka, dan kacang tanah, masak sampai matang, masukkan daun salam, belimbing sayur, dan asem.

3. Masukkan kacang panjang dan daun melinjo, aduk dan masak sampai matang.

Angkat dan hidangkan

Untul 4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar