4.10.08

ROTI SINGKONG

BAHAN :

450 gr singkong parut

350 gr tepung terigu berprotein tinggi

90 gr gula pasir

100 gr margarin

35 gr bakerbonus

2 butir telur ayam

17 gr instan yeast

75 gr susu bubuk

180 gr air es

1 sdt garam

ISI :

150 gr sosis, siap beli

CARA MEMBUAT :

1. Campurkan singkong parut, gula pasir, bakerbonus, instan yeast, tepung terigu, susu bubuk, telur da air sedikit demi sedikit.

2. Tambahkan mentega dan garam aduk rata hingga adonan kalis dan tidak lengket di tangan. Istirahatkan adonan selama 30 menit.

3. Ratakan adonan hingga setebal 2 cm, bentuk sesuai selera kemudian isi tengahnya dengan sosis.

4. Letakkan diatas loyang yang sudah diolesi mentega dan panggang dalam oven dengan panas 200*c hingga berwarna kuning kecoklatan dan matang, angkat.

Sajikan

Untuk 12 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar