21.7.08

GURAME GORENG MENARI

BAHAN:
1 ekor (500 gr) ikan gurame
500 cc minyak goreng
1 lbr daun pisang, untuk alas

BUMBU RENDAMAN:
1 ltr air
3 cm kunyit, haluskan
2 btr kemiri, haluskan
2 siung bawang putih, haluskan
3 sdm cuka
1/4 sdt garam
1/4 sdt penyedap rasa

SAMBAL KECAP:
5 sdm kecap manis
1 buah cabe rawit hijau, iris tipis
3 buah cabe merah keriting, iris tipis
1 siung bawang merah, potong kasar
1/4 buah tomat, potong dadu

BAHAN HIASAN:
3 iris mentimun
1 iris tomat merah
1 lbr daun selada keriting

CARA MEMBUAT:
1. Bersihkan ikan, belah kedua sisinya tetapi jangan sampai putus. Sisihkan.
2. Siapkan wadah. Campur semua bahan bumbu rendaman, aduk rata, masukkan ikan kedalam bumbu rendaman selama +/- 10 menit.
3. Siapkan wajan, panaskan minyak, lengkungkan kedua sisi daging ikan lalu goreng hingga matang dan sedikit kering berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
4. Sambal kecap: Siapkan piring saus, campur semua bahan lalu aduk rata, sisihkan.
Hidangkan diatas piring yang dialasi daun pisang, bersama dengan sambal kecap dan nasi putih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar