30.4.09

BAKSO GORENG

BAHAN :

  • 50 butir bakso ikan, iris tipis
  • 2 ltr minyak goreng

BUMBU YANG DIHALUSKAN :

  • 250 gr bawang putih
  • 100 gr cabe merah kering
  • 5 sdm garam
  • 5 sdm gula pasir
  • 3 sdm mecin

CARA MEMBUAT :

  • Siapkan wajan pertama kemudian panaskan 1 ltr minyak, setelah panas dan agak berasap masukkan bakso yang telah diiris tipis, goreng kira - kira 5 hingga 10 menit. Angkat dan tiriskan.
  • Kemudian siapkan wajan kedua kemudian panaskan 1 ltr minyak, goreng kembali bakso kira - kira 1 - 2 menit saja. Setelah agak matang dengan bumbu, angkat dan tiriskan.
  • Bakso yang telah matang kemudian diberi bumbu yang telah dihaluskan dengan cara dicampurkan dan diaduk - aduk hingga merata, diamkan beberapa saat agar bumbu meresap. ( campurkan bumbu saat bakso goreng masih panas, agar bumbu lebih meresap )
  • Setelah benar - benar dingin kemas bakso goreng dengan menggunakan plastik atau simpan dalam tempat yang tertutup rapat.

Sajikan untuk 2,5 kg





Tidak ada komentar:

Posting Komentar