Orang Indonesia sebagian besar menyukai tempe. Digoreng, direbus, dipepes dan aneka cara memasak tempe. Berikut akan saya bagi resep Tempe Penyet Nyentrik.
Bahan:
- Tempe 1 kg
- Minyak goreng 500 ml untuk menggoreng
- Daun kemangi secukupnya; untuk lalapan
- Timun segar secukupnya; potong bulat tipis atau terserah anda
- Cabe merah 10 buah; kalau suka pedas ya silahkan ditambah
- Cabe rawit 25 gram; kalau suka pedas ya silahkan ditambah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 5 buah tomat merah
- Garam 1/2 sendok teh; kalau suka asin ya ditambah
- Terasi yang sudah digoreng 10 gram
- Jeruk limau 3 buah; untuk diambil airnya
- Tempe digoreng hingga menguning kecoklatan, lalu hancurkan kasar
- Bikin sambal: goreng semua bahan kecuali terasi hingga layu
- Kalau sudah, silahkan uleg hingga halus dan tambahkan terasi serta jeruk limau; airnya saja
- Campur tempe yang sudah hancur kasar ke sambal yang baru jadi, aduk hingga rata
- Bentuklah tempe seperti kerucut atau terserah anda di atas cobek
- Tambahkan kemangi, ketimun...
- Nyam-nyam..sajikan selagi hangat
Semoga berguna.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar