BAHAN :- 6 lembar roti tawar kupas
- 20 gr udang kupas
- 50 gr wortel, potong dadu
- 50 gr buncis , potong kecil - kecil
- 50 gr jagung manis
- 200 ml susu cair
- 1 sdm bawang bombay cincang
- 1 sdm tepung terigu, cairkan dengan sedikit air
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 3 sdm margarin
- 4 sdm keju parut
CARA MEMBUAT :- Cetak roti dengan cetakan bulat, tumpuk menjadi dua lapis
- Tumis margarin, bawang bombay, masukkan udang, sayuran dan bumbu - bumbu. Tuang susu, masak hingga mendidih. masukkan tepung terigu, aduk hingga mengental dan matang. Angkat
- isikan ke atas irisan roti, beri parutan keju. Panggang dalam oven selama 10 menit, keluarkan
- Sajikan bersama tomat
BAHAN :
- 8 lembar roti tawar, buang pinggirnya
- 100 gr wortel, iris kotak - kotak
- 100 gr timun, iris kotak - kotak
- 100 gr daging giling, tumis dengan garam dan merica
- 200 gr tepung panir
- 3 butir putih telur
CARA MEMBUAT :
- Gilas roti hingga tipis, sisihkan
- Campur wortel, timun dan daging giling, tumis, aduk rata
- Ambil 1 lembar roti, isi dengan campuran daging giling. Gulung rapat
- Gulingkan pada tepung panir, kemudian celup pada putih telur dan gulingkan kembali pada tepung panir
- Panaskan minyak, goreng hingga kecoklatan. Angkat, sajikan dengan saus tomat
BAHAN :- 6 lembar roti tawar, buang bagian pinggirnya
- 3 buah pisang tanduk, kukus
- 6 lembar keju asap
- Minyak goreng secukupnya
BAHAN PENCELUP :- 200 gr tepung pangko
- 2 butir telur kocok rata
PELENGKAP :CARA MEMBUAT :- Gilas roti hingga tipis, sisihkan
- Kupas pisang kukus, potong jadi 2 bagian, sisihkan
- Bentang roti tawar, lapisi dengan selembar keju asap
- Letakkan sepotong pisang kukus diatasnya, gulung dan padatkan
- Celupkan roti tawar isi pisang keju dalam telur kocok, angkat
- Gulingkan pada tepung pangko hingga merata dan seluruh permukaan roti tertutup tepung pangko
- Panaskan minyak, goreng roti isi pisang hingga kecoklatan. Angkat
- Potong tiap roti menjadi 2 bagian, sajikan dengan sirup maple
BAHAN :
- 225 gr dark cooking chocolate, potong - potong
- 50 ml jus strawberry ( siap pakai )
- 100 gr mentega
- 150 gr gula pasir
- 6 butir telur
- 25 gr almond bubuk
- 250 gr tepung terigu
- 1/2 sdt baking powder
- 250 gr cokelat cooking dilelehkan untuk hiasan
- 1 sdt esen stroberry
CARA MEMBUAT :
- Lelehkan dark cooking chocolate, jus strawberry dan mentega. Sisihkan
- Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil di ayak. Aduk rata lalu masukkan almon bubuk, campuran cokelat cair, dan esen strowberry. Aduk kembali
- Tuang adonan ke loyang tulban 22 cm. Panggang sampai matang
- Setelah kue dingin, keluarkan dari loyang. Hias dengan siraman cokelat yang telah dilelehkan
BAHAN :
- 8 kuning telur
- 6 putih telur
- 175 gr gula pasir
- 100 gr tepung terigu
- 25 gr maizena
- 30 gr cokelat bubuk
- 15 gr susu bubuk
- 100 gr mentega, dilelehkan
BAHAN SIRUP :
- 100 gr gula pasir
- 100 ml air
- 50 ml kirch ( minuman ceri kalau suka, bisa diganti rhum )
HIASAN :
- 1 kaleng dark cherry, ditiriskan
- 500 ml krim kental, kocok kaku
- 8 buah ceri bertangkai warna merah
- 200 gr dark chocolate, diserut kasar
CARA MEMBUAT :
- Buat cake :Kocok telur dan gula pasir sampai kaku. Ayak tepung terigu, maizena, cokelat bubuk ke atas adonan sambil diaduk rata
- Tuang mentega leleh. Aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang bulat 22 cm yang telah dioles margarin dan dialasi kertas.
- Oven kue dengan suhu 160*c selama 45 menit, angkat lalu dinginkan
- Buat sirup : Rebus air dan gula sampai mendidih, dinginkan lalu campur dengan kirch
- Belah kue jadi 2 tumpuk, percikkan tiap permukaan kue dengan sirup, olesi krim kental. Susun dark cerry kemudian tutup dengan potongan kue lainnya
- Tutup semua permukaan kue dengan krim kental, taburkan cokelat serut. Semprotkan bentuk bunga dari krim kental, letakkan ceri tangkai.
Sajikan dingin
BAHAN :
- 500 gr kentang, dikupas, bagi 4 memanjang lalu iris tipis
- 2 sdt garam
- Minyak untuk menggoreng
- 10 butir bawang merah, iris halus lalu goreng
- 10 siung bawang putih, iris halus lalu goreng
BUMBU HALUS :
- 8 buah cabai merah
- 1 sdt garam
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 sdm air asam jawa
CARA MEMBUAT :
- Rendam potongan kentang dalam air garam lalu diamkan 15 menit. Tiriskan lalu goreng sampai renyah
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan kentang, bawang merah, dan bawang putih goreng
- Aduk sampai bumbu merata dan kering. Angkat dan dinginkan. Simpan dalam toples