BAHAN KULIT :
- 5 butir telur
- 125 cc santan
- 1 sdt garam
BAHAN ISI :
- 200 gr daging sapi, cincang
- 1 butir telur
- 3 sdm santan kental
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jinten
- 3 butir kemiri
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
CARA MEMBUAT :
- ISI :Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, jinten, dan kemiri, lalu tumis dengan sedikit minyak hingga harum.
- Masukkan daging sapi, telur, santan, garam, aduk rata dan masak hingga matang.
- KULIT : Campur telur, santan, dan garam, aduk rata, lalu buat dadar tipis, garis tengah 12 cm, sisihkan.
- Isikan adonan daging ke dalam tiap lembar dadar, bungkus memanjang, lalu kukus selama 25 menit sampai matang, dan hidangkan dengan cabai rawit.
Sajikan untuk 15 buah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar