BAHAN :- 200 gr terigu
- 100 gr mi kering, rebus, potong - potong
- 300 cc susu cair
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam1 sdm gula halus
- 100 gr keju, parut
- 4 butir telur
- 50 gr mentega / butter, lelehkan
CARA MEMBUAT :- Kocok telur, gula halus hingga berbusa. Masukkan terigu, baking powder sambil tuang susu sedikit demi sedikit
- Terakhir tuang mentega leleh, garam, mi dan sebagian keju
- Siapkan toaster wafel listrik dioleskan dengan mentega. Tuang adonan ke dalamnya. Panggang sampai matang. Setelah itu, taburkan dengan keju parut. Hidangkan
15 buah
BAHAN :- 400 gr nasi putih dingin
- 1 bungkus sajiku nasi goreng ayam
- 1 buah daging burger ayam siap saji, goreng hingga matang
PELENGKAP :- 1 buah mentimun, iris
- Daun selada lokal
CARA MEMBUAT :- Panaskan 3 sdm minyak sayur. Masukkan nasi putih, masak hingga bulir nasi terpisah - pisah
- Masukkan sajiku nasi goreng ayam, aduk hingga rata, angkat. Sisihkan
- Cetak nasi goreng dengan ring mengikuti besarnya burger
- Letakkan daging burger di atas nasi goreng, dengan pelengkap mentimun iris dan daun selada, lalu tengkupkan lagi dengan nasi goreng di atasnya
INFO : BURGER BUATAN SENDIRI BAHAN :- 200 gr daging ayam cincang
- 1 butir kuning telur
- 2 sdm tepung roti
- 1 sdt lada halus
- 1 sdt garam
- 100 gr bawang bombay, cincang halus
- 50 gr es batu
CARA MEMBUAT :- Campur semua bahan di atas
- Uleni dengan es batu hingga tercampur rata dan es melumer
- Bagi adonan menjadi 2 bagian, bentuk bulat
- Goreng dengan sedikit minyak, bolak - balik hingga kedua sisinya matang
- Daging burger ayam siap digunakan